My NEW Wish List

Dulu, isi wish list saya banyak didominasi dengan hal-hal yang sifatnya duniawi. Tidak jauh-jauh dari segala hal yang membutuhkan uang di dalamnya. Setelah berhasil mencapai semua isi wish list saya itu, saya ingin membuat wish list baru yang sangat berbeda dengan sebelumnya.

I no longer want to pursue all the big things I haven’t had (even though having a Porsche will still be nice, hehe), I only want to fulfill my life with small things that matter.

Berikut ini isi wish list saya yang baru untuk tahun 2019 ini!

  1. Saya ingin sembuh supaya bisa makan es krim tanpa pakai muntah setelah memakannya;
  2. Saya ingin cukup fit seperti sedia kala supaya kuat pakai high heels ke kantor seperti dulu;
  3. Saya ingin berani pergi ke mana pun saya ingin pergi tanpa dihantui pikiran, “Bagaimana kalau nanti saya pingsan lagi?” P.s: Penyakit saya ini tipe penyakit yang bikin saya rentan pingsan;
  4. Saya ingin hidup bebas rasa khawatir detak jantung saya terlalu cepat. Saya nggak mau lagi sedikit-sedikit melirik ke arah jam tangan hanya untuk melihat angka BPM saya;
  5. Saya ingin cukup kuat untuk bisa mulai berolahraga;
  6. Saya ingin nanti sudah cukup sehat untuk nonton konsernya Backstreet Boys di Jakarta (jangan sampai tiketnya hangus seperti tiket Aladdin broadway bulan lalu);
  7. Saya ingin bisa mulai tidur sebelum jam 10 malam, lalu bangun sebelum jam 6 pagi;
  8. Saya ingin makan sampai habis tanpa perlu merasa “tersiksa”. Bukan berarti saya anoreksia (saya malah senang kalau berat badan saya naik), saya cuma sering bermasalah dengan nafsu makan;
  9. Saya ingin bisa menerima berita buruk tanpa diiringi nyeri di perut saya ini; dan
  10. Saya ingin berhenti bolak-balik periksa ke rumah sakit.

Doakan semuanya bisa terwujud dalam tahun ini yaa!

3 thoughts on “My NEW Wish List

Leave a comment